Drama baru. Setelah menamatkan
menonton Because This is My First Life, saya beralih ke I am Not a Robot. Pada
awalnya, saya tidak tertarik dengan drama ini. Sebab, situs yang menyajikan
drama ini masih 4 episode. Saya beranggapan, jika masih dipertengahan seperti
itu, nanti saya pasti penasaran. Karena tidak mau penasaran, akhirnya
memutuskan untuk tidak mendownloadnya. Namun, setelah beberapa hari lalu,
ketika saya berada di daerah yang memiliki jaringan 4G, akhirnya mencoba
download drama dari HP. Dan ternyata, saya memilih drama I am Not a Robot ini
untuk didownload. Jadi, drama ini menjadi bahan percobaan saya untuk
mendownload drama dari HP. Dan apa hasilnya? Tentu berhasil.
Karena berhasil, saat di rumah,
saya mulai menonton drama ini. Secara perlahan saya mencoba untuk terus
menonton drama ini. Saat di awal episode, memang drama I am Not a Robot ini
sedikit tidak bikin penasaran karena shootnya gelap-gelap begitu. Namun
akhirnya, setelah menamatkan episode 1 yang cuma sekitar 30 menit, saya kok
tiba-tiba penasaran dengan drama ini. Kenapa saya penasaran?
Sedikit saya berikan sinopsis
untuk drama ini.
Seorang laki-laki kaya bernama
Kim Min Kyu mendatangi tempat penyaringan wajib militer. Di sana, beberapa
petugas/dokter menyatakan dia sudah 3 kali mengabaikan panggilan untuk wajib
militer. Melihat fisik Kim Min Kyu, semua petugas sedikit sinis terhadapnya. Namun,
ketika Kim Min Kyu mulai membuka bajunya dan memegang tangan salah satu
petugas, Kim Min Kyu langsung berubah menjadi monster. Monster? Bukan monster.
Kim Min Kyu langsung mengalami perubahan pada kulitnya seperti orang alergi
sehingga tampilannya terlihat mengeriput. Sang petugas pun ketakutan dan secara
sadar meyadari kenapa Kim Min Kyu tidak bisa mengikuti wajib militer. Namun,
yang ditakutkan oleh petugas itu adalah, kira-kira penyakit dari Kim Min Kyu
bisa menular? Ternyata penyakitnya tidak menular. Kim Min Kyu hanya tinggal
menyuntikan obat penawar penyakitnya maka dia akan sembuh kembali.
Kim Min Kyu walau termasuk
laki-laki kaya namun sebenarnya dia hanyalah laki-laki kesepian. Di rumah, dia
hanya sendiri dan hidup dengan beragam robot di sana. Hanya robotlah yang
menemani hidupnya. Sebab, dia tidak bisa bersentuhan dengan orang lain. Dan anehnya, dia sempat meranyakan ulang tahun salah satu robotnya. Benar-benar aneh, kan?
Apa kelanjutan cerita drama I am
Not a Robot? Penasaran? Ayo, di download. Kalian mau dowload? Ayo download di
sini. Klik!
O ya, tulisan ini sebenarnya
tulisan kelanjutan yang sempat tertunda. Jadi, sekarang drama ini sudah
menyuguhkan episode 6, dan saya pun sudah selesai menontonnya. Saya benar-benar
penasaran dengan drama I am Not a Robot ini. Walau pada dasarnya, drama ini
sudah bisa ditebak. Bahkan, tema yang dibawakan juga sudah biasa. Namun, karena
ada unsur-unsur robot atau tehnologi canggih yang digunakan, saya ingin terus
mengikuti drama ini. Karena daram ini masih tayang, jadi saya harus sabar untuk
menantikan kelanjutannya.
Bagaimana, apa kalian tertarik
dengan drama I am Not a Robot ini? Jika begitu, ayo didownload. Selagi drama
ini membawa tema tehnologi kayaknya patut untuk ditonton. Siapa tahu dari drama
ini kalian bisa dapat ide untuk menciptakan robot. Bukan begitu?
Baiklah, saya tutup postingan
kali ini. Semoga kalian berkenan membaca postingan ini. Akhirnya, hanya ini
yang bisa saya sampaikan. Sampai bertemu di postingan berikutnya. Salam hangat!
4 Comments
Saya tidak begitu suka dengan drama korea
ReplyDeletetidak tau kenapa tapi teman teman saya pada kepopers semua
saya sendiri yang melenceng lebih suka jejepangan :D
hihi... ngk apa2 beda selera. banyak hal yang membuat saya lebih tertarik ke drama Korea. kalau Jepang, filmnya lebih saya suka.
DeletePecinta drakor,, gw lbh suka drama thailand ,, gak klh cantik dr korea 😁😂
ReplyDeletekomedi thailand juga mantap mas. drama korea memang lebih gampang didownload. hehe.
DeleteBerbagi itu menyenangkan. Jadi, jangan sungkan untuk berkomentar. Beri kritik & saran juga diperbolehkan. Salam kenal, ya... ^_^