Kembali lagi harus mengisi data
kelas IX. Seperti tahun-tahun sebelumnya, kalau sudah beranjak di semester
genap, untuk kelas IX harus bergegas untuk melengkapi semua datanya. Ini berguna
untuk pendataan untuk ikut ujian ditingkat ini. Sebagai operator, jelas harus
mempersiapkan ini semua. Nah, untuk itu, di sini saya akan berbagi sedikit ‘tips’
atau bisa dikatakan ‘cara’ untuk meng-upload data BIOUN kelas IX. O ya, sebelum
di upload, kalian harus download filenya di http://pdun.data.kemdikbud.go.id/.
Kalian bisa download dalam bentuk Excel atau DZ. Catatan penting, kalian harus
mengurutkan nomor peserta terlebih dahulu. Jika tidak, kalian tidak akan bisa
men-download-nya. Memang bisa, terutama file bentuk Excel. Tapi sayang, tidak
bisa dibuka.
Baiklah. Untuk lebih jelasnya,
simak berapa uraian cara meng-upload BIOUN SMP. Di sini saya lengkapi dengan
gambar supaya kalian bisa paham.
Pertama, kalian masuk ke website http://biounsmp.kemdikbud.go.id/.
Kedua, silahkan isi username dan password
kalian. Nah, di sini, setiap provinsi atau kabupaten berbeda. Sekolah pun
memiliki perbedaan kode. Kalau kalian berasal dari kabupaten Lombok Timur,
sebaiknya kalian menggunakan ini: username: PNTBxxxxXXX dan password: PNTBxxxxXXXP
(diakhiri P). XXX merupakan kode provinisi, kabupaten dan sekolah. Jika kalian
benar-benar belum tahu, boleh kontak saya.
Ketiga, setelah masuk kalian akan
berada di dashboard. Setelah itu perhatikan pilihan Dapodik/Emis, lalu klik. Maka
menunya akan tampil. Kalian siap meng-upload file data BION SMP kalian. Silahkan
klik bagian Browser-nya.
Kempat, jika sudah silahkan
langsung upload. Dan selamat, kalian berhasil meng-upload-nya.
Kelima, di bagian warna hijau ada tulisan verifikasi atau lainnya (lupa cek), sebaiknya itu diklik supaya pekerjaan bisa selesai. Karena dari itu, kadang akan diberitahukan apa sukses atau tidak.
Demikian caranya. Gampang, kan? Semoga ini membantu. Selamat mencoba dan bersantai ria. Semoga pekerjaan kita ini berhasil, dan siap mengerjakan tugas selanjutnya. Salam satu data!
Apa saya tidak terlambat?
Catatan: jika terjadi kesalahan, silahkan hubungi operator Dinas, guna mempermudah dan tentunya supaya data cepat terkirim.
Salam hangat, dari Operator seberang nun jauh di mata. ^_^
Catatan: jika terjadi kesalahan, silahkan hubungi operator Dinas, guna mempermudah dan tentunya supaya data cepat terkirim.
Salam hangat, dari Operator seberang nun jauh di mata. ^_^
0 Comments
Berbagi itu menyenangkan. Jadi, jangan sungkan untuk berkomentar. Beri kritik & saran juga diperbolehkan. Salam kenal, ya... ^_^