INEWSTV sebenarnya baru bagiku. Bulan-bulan
kemarin pernah menyetel chanel ini. Saat itu sedang menikmati musik. Namun,
berapa bulan berikutnya, chanel ini tidak bisa aku nikmati – hilang. Nah,
berhubung chanel MNCT, RCTI dan GlobalTV, tidak ada – blank (hanya berlayar
hitam), akhirnya aku scan otomatis TVku. Sayang, hal itu tidak berhasil sama
sekali. Hingga akhirnya, ya... andalannya adalah Mbah Google. Gampang ya
sekerang, kalau kebingungan bisa cari di sana. Bersyukur tehnologi sekarang
bisa membantu. Ini manfaat positif dari tehnologi, kan?
Setelah googling, akhirnya
menemukan solusi cara menginput frekuensi TV. Dicoba dan berhasil. Baca (Cara Ganti Frekuensi MNCTV Terbaru) & (Cara Ganti Frekuensi RCTI Terbaru).
Keberhasilan itu membuatku
mencoba untuk menghidupkan kembali INEWSTV. Ini sih tujuannya untuk menambah
chanel TV saja. Siapa tahu ada acara yang bagus di sana. Nah, ini nih caraku
menambahkan chanel baru.
Pertama, pindah ke chanel yang
kosong (hanya berlayar hitam), ini digunakan untuk chanel INEWSTV.
Kedua, pegang remote TV, dan
mulailah menyalinnya dengan: klik Menu >>> Pengaturan Program
>>> Atur Parameter, dan akan muncul beberapa dialog di sana.
Ketiga, perhatikan di bawah dialog
yang tertera di sana. Tujuannya agar kalian paham mengenai bagian mana yang
berfungsi untuk digeser Pilihan, Perubahan, Masuk, dan Batal. Setiap bagian itu
ada di remote, ya....
Keempat, mulailah dengan mengubah
nama chanel sesuai selera kalian. Baiknya sih dengan nama cahnel itu sendiri –
iNewsTV (nama sesuai di layar TV). Caranya tinggal kalian salin di Nama Program
tersebut. Caranya gampang, kok. Aku percaya pasti kalian bisa.
Kelima, baru deh ganti
frekuensinya. Ini nih frekuensinya....
[Frekuensi iNewsTV]
Keenam, selamat mencoba dan
menikmati hasilnya.
Semoga uraian singkat ini
bermanfaat untuk kalian. O ya, akhir-akhir ini memang aku lagi suka ngisi blog.
Jadi, apa pun yang pernah aku coba atau praktikkan, pasti aku post di blog. Ini
juga bertujan seperti biasa; menambah isian blog, pengunjung blog, dan akhirnya
akan mencoba untuk daftar GA.
Kok, GA? Seperti cerita-ceritaku
yang kemarin. Aku pengen sekali daftar di GA dengan domain gratis. Tapi jika
itu tidak berhasil, kalau pengunjung blogku banyak, Insya Allah, jika ada rizki
akan beli domain. Do’akan ya....
Duh... aku jadi curcol ya. Nggak ada
salahnya, kan? Semoga kalian tidak keberatan mendengarnya. Eh, membacanya
maksudku.
"Berbagi itu menyenangkan, ya...."
0 Comments
Berbagi itu menyenangkan. Jadi, jangan sungkan untuk berkomentar. Beri kritik & saran juga diperbolehkan. Salam kenal, ya... ^_^