Ticker

6/recent/ticker-posts

Cara Ganti Frekuensi MNCTV Terbaru

Beberapa minggu ini, di rumah, keponakanku tidak pernah menonton Upin & Ipin, padahal acara di MNCTV ini menjadi pengasuh bagiku. Kenapa demikian? Karena dengan menonton Upin & Ipin, biasanya keponakanku tidak akan rewel. Jadi, kalau ditinggal Ibu atau Bapaknya, aku bisa menjaga mereka. Eh, jangan bilang aku tukang pengasuh. Soalnya, kebiasan orang Lombok memang menjaga keponakan bagi yang belum .... (disamarkan).

Nah, karena itu, biar tidak ribet terus, lalu browsing di internet untuk mencari frekuensi terbaru MNCT, hasilnya, alhamdulillah berhasil. Karena keberhasilan ini, maka aku ingin berbagi dengan kalian. Mungkin, ada yang belum bisa bagaimana cara mengganti frekuensi TV. Eh, bukan bermaksud mengajari ya, aku sebenarnya percaya kalau kalian itu lebih hebat dari padaku. Hanya saja, aku ingin menambah artikel di blogku, terutama dibagian ‘cerita’ & ‘cara’.

Baiklah, aku tidak ingin berpanjang lebar lagi. Jujur sih, takut kena marah sama kalian. Eh... ^_^ Oke, ini cara mengganti frekuensi MNCT terbaru.

Pertama, tentu nyalakan TV, lalu pindah ke cenel yang mau diganti frekuensinya. Setelah itu, pegang remote TV, dan mulailah menyalinnya dengan: klik Menu >>> Pengaturan Program >>> Atur Parameter, dan akan muncul beberapa dialog di sana.

Kedua, perhatikan di bawah dialog yang tertera di sana. Tujuannya agar kalian paham mengenai bagian mana yang berfungsi untuk digeser Pilihan, Perubahan, Masuk, dan Batal. Setiap bagian itu ada di remote, ya....

Ketiga, nah, mulai deh input frekuensi berikut ini....

[MNCTV Mpeg2]

Keempat, selamat mencoba dan menikmati hasilnya. Jika belum bisa, boleh tanya atau komentar di sini, ya...

Sekian uraian dariku. Semoga bermanfaat buat kalian. Berbagi itu menyenangkan, ya... O ya, uraian ini berdasarka pengalamanku sendiri. Jadi, aku berharap dalam melaksanakan uraian ini, kalian tidak menemukan hambatan apa pun. Amin!


Reactions

Post a Comment

0 Comments