Ticker

6/recent/ticker-posts

Yuk, Jadi Guru yang Keren....

Judul               : Spiritual Teaching 
(agar guru senantiasa mencintai pekerjaan dan anak didiknya)
Penulis            : Abdullah Munir
Penerbit         : Pustaka Insan Madani
Tahun             : 2010
Jumlah Hal.    : 144 halaman
ISBN                 : 979 – 24 – 9866 – 4 

Cari refrenisi untuk menjadi guru yang keren? Ayo, kemarilah, akan saya ceritakan sedikit isi buku yang saya baca ini. Istilahnya, buku yang saya baca ini tentu menjadi refrensi saya saat mengajar.

Menjadi guru, masih menunjukkan kurva yang bagus saat seorang menanyakan cita-cita kepada anak. Karena seorang anak pun paham tentang betapa mulia seorang guru itu. Jadi, pepatah ‘guru tanpa tanda jasa’ tepat sekali ditujukan kepada guru. Ya... secara peribadi merasakan betapa sulitnya menjadi guru. ^_^

‘Cintai pekerjaan, sayangi anak didik’. Ini adalah pendahulan yang ada di buku ini. Sehingga menurut saya, pendahuluan ini adalah hal wajib yang dilsayakan oleh seseorang ketika berprofesi sebagi guru. Maksudnya seperti ini, ketika kita mencintai pekerjaan kita sendiri, tentu, secara sadar kita akan meningkatkan mutu sendiri bahkan akan mengubah diri menjadi lebih profesional. Jika sudah profesional, jelas, secara langsung kita akan mencintai anak didik kita sendiri.

Guru. Ingat, profesi ini sangatlah  tidak mudah untuk dijalani. Oleh karena itu, dalam buku ini ada banyak cara menjadi guru profesional. Bahkan, akan menjadi guru yang disukai para murid, bahkan akan dinanti-nanti kehadirannya di kelas. Keren, bukan?

Ada salah satu cara dalam buku ini yang saya suka yaitu, Angket Cinta. Maksudnya seperti ini, guru bisa membuat pertanyaan yang disebar ke seluruh siswa, baik secara lisan maupun tulisan. Bentuk pertanyaan yang baik misalnya adalah: “Siapa guru yang menyayangi kamu?” Atau. “Kamu merasa dicintai oleh Bapak atau Ibu Guru yang mana?” Setelah pertanyaan itu dijawab siswa, guru bisa melanjutkan dengan pertanyaan berikutnya: “Mengapa kamu merasa dicintai oleh guru itu?” (halaman 83)

Secara peribadi, saya pernah mencobanya, dan alhamdulillah hasilnya menguntungkan. Jadi, saya tahu guru mana yang mencintai muridnya. Bahkan, saya bisa belajar dari guru yang mencintai murid itu, dan tentu, guru itu menjadi kesayangan murid.

Jadi, bagi guru yang ingin dicintai oleh para murid, mempunyai buku ini dirasa tidak ada ruginya. Saya rekomend. Namun sayang, sepertinya buku ini tidak dicetak lagi. Jadi, susah sekali mencarinya.


Reactions

Post a Comment

1 Comments

Berbagi itu menyenangkan. Jadi, jangan sungkan untuk berkomentar. Beri kritik & saran juga diperbolehkan. Salam kenal, ya... ^_^